Bupati : Pengurus Kadin Terlantik Harus Lakukan Langkah Kongkrit untuk Pembangunan Ekonomi
06 April 2021 | Dilihat 1452 kali | Penulis Bobby . Redaktur Anam
Foto : Dok. Kominfo-lmj

Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) menyampaikan, bahwa para pengurus Kadin Lumajang harus melakukan langkah-langkah kongkrit untuk pembangunan ekonomi di Kabupaten Lumajang.

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan arahan dalam acara Pelantikan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Lumajang masa bhakti 2021 - 2026, bertempat di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Senin (5/4/2021) malam.

Dalam kesempatan tersebut, Cak Thoriq memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus Kadin Lumajang, karena telah melaksanakan langkah awal untuk merespon dalam meningkatkan potensi yang ada, dan melakukan sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Lumajang.

Dirinya juga merasa bangga kepada semua anggota Kadin yang diisi oleh para pengusaha yang bergerak dalam potensi pengembangan ekonomi yang nyata di Lumajang.

"Begitu saya melihat hari ini kepengurusan yang betul-betul mengakomodir seluruh potensi, baik usaha dikelas menengah, pengusaha yang mengakomodir pada usaha kecil, termasuk teman-teman juga menjadi bagian dari industri yang dominan di Lumajang," ujar dia.

Sementara itu, Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) menerangkan, bahwa dirinya mendukung kepada pengurus Kadin Kabupaten Lumajang. Oleh karena itu, diharapkan agar nantinya Kadin Lumajang bisa berperan aktif dalam akselerasi percepatan pertumbuhan pembangunan ekonomi di Lumajang.

"Kadin juga harus bisa malakukan diskusi aktif dalam sebuah perencanaan, sehingga kita bisa menjadi mitra dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi di Lumajang," harapnya.

Sementara, Ketua Kadin Provinsi Jatim Basa Alim Tualeka menjelaskan, bahwa Kadin merupakan sebuah organisasi pengusaha Indonesia yang bergerak di bidang perekonomian.

"Organisasi ini diatur dalam Undang-undang Nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang dan Industri," jelasnya.

Oleh karena itu, dirinya berkeinginan agar pengurus yang baru dilantik dapat selalu menjaga kekompakan dan menjalin kerjasama yang baik dengan Pemkab. Lumajang, agar bisa mewujudkan serta mengembangkan perekonomian di daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Kadin Kabupaten Lumajang Mulyadi mengungkapkan, bahwa pihaknya berterima kasih kepada seluruh pihak, khususnya Pemerintah Kabupaten Lumajang yang telah mendukung Kadin Lumajang.

Lanjut dia, dengan adanya dukungan yang diberikan, pihaknya akan terus berusaha untuk membangun pertumbuhan ekonomi dengan memanfaatkan potensi yang ada. "Dengan potensi Sumber Daya Alam yang kita miliki jawabannya adalah kinerja," ungkap dia. (Kominfo-lmj/Bob)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan