Sekda: Kepala Sekolah Punya Tanggung Jawab Membina Guru
04 Mei 2021 | Dilihat 322 kali | Penulis Fadlilah . Redaktur Joko
Foto : Dok. Kominfo-Lmj

Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang, Agus Triyono mengingatkan para Kepala Sekolah memiliki tanggung jawab untuk melakukan pembinaan kepada jajaran dewan guru di sekolah masing-masing. Hal itu disampaikannya dalam kegiatan Serah Terima Jabatan Kepala SD dan SMP Negeri di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang, di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang, Selasa (4/5/2021).

"Kepala Sekolah itu punya tanggung jawab membina internal jajaran guru di sekolah masing-masing, lakukan pembinaan melalui pendekatan," terangnya.

Dalam Sertijab tersebut, Sekda juga meminta agar kepala sekolah yang baru mempelajari buku yang diserahkan oleh kepala sekolah yang lama. Menurutnya, dalam buku tersebut tercantum informasi terkait data sekolah sebelum ditinggalkan oleh kepala sekolah yang lama.

Selain itu, Sekda juga kembali mengingatkan agar para kepala sekolah tertib dalam menggunakan atribut pegawai.

"Saya berharap atribut lengkap kita pakai, paling tidak ada emblem korpri, nama dada dan tanda pengenal," pungkasnya. (Kominfo-Lmj/Fd)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan