Wabup Berikan Hadiah Umroh pada Pemenang MTQ Tingkat Provinsi Jawa Timur XXIX
22 September 2022 | Dilihat 496 kali | Penulis Bobby . Redaktur Anam
Foto : Dok. Kominfo-lmj

Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah) mengaku bangga terhadap 4 Pemenang Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Provinsi Jawa Timur XXIX di Kabupaten Pamekasan yang telah digelar tanggal 2 - 11 November 2021 lalu. Menurutnya prestasi yang telah diraih tersebut menjadi kebanggaan bagi masyarakat, khususnya di Kabupaten Lumajang.

"Terima kasih kepada para pemenang MTQ atas semangatnya dan telah membawa nama harum Kabupaten Lumajang," ungkapnya saat memberikan arahan dalam acara Pelepasan Umroh Pemenang MTQ Provinsi Jawa Timur XXIX di Pamekasan, dan Pelepasan Peserta MTQ Nasional XXIX di Banjarmasin, bertempat di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Kamis (22/09/22) siang.

Di kesempatan itu, Bunda Indah menyerahkan hadiah umroh dan uang saku secara simbolis kepada 4 Pemenang MTQ tersebut, hal itu sebagai bentuk apresiasi dari Pemkab. Lumajang kepada para pemenang MTQ.

Selanjutnya, Bunda Indah juga memberikan motifasi dan dukungan kepada tiga kontingen asal Kabupaten Lumajang yang akan melaksanakan MTQ Tingkat Nasional XXIX, yang diselanggarakan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada tanggal 10 hingga 19 Oktober 2022.

"Kepada kontingen yang akan berangkat yang mewakili provinsi Jatim ke Banjarmasin, mudah-mudahan terus bersemangat agar nantinya bisa membanggakan Kabupaten Lumajang dengan membawa pulang juara dan InsyaAllah mendapatkan reward yang menarik," terang dia.

Wakil bupati juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan memberikan motivasi kepada seluruh peserta yang telah meraih juara di MTQ Provinsi Jawa Timur XXIX dan yang akan berlaga di MTQ tingkat Nasional XXIX nantinya. (Kominfo-lmj/Bob)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan