Bunda Indah : Kalian Harus Rajin Belajar, agar Jadi Murid Hebat
20 Januari 2023 | Dilihat 418 kali | Penulis Andika . Redaktur Anam
Foto : Dok. Kominfo-lmj

Dibangunnya masjid di lingkungan sekolah sebagai bentuk untuk mewujudkan fasilitas tempat ibadah yang nyaman bagi para murid.

"Mudah-mudahan pembangunan masjid ini bisa bermanfaat dan meningkatkan ibadah bagi para siswa-siswi di sekolah ini," ujar Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) saat meresmikan Masjid SMAN 1 Lumajang, Jumat (20/1/2023).

Bunda Indah juga menyampaikan, bahwa dirinya merasa bangga karena menjadi alumni di SMAN 1 Lumajang, mengingat banyak juga para alumni sekolah tersebut yang sudah berhasil baik di Lumajang maupun di luar daerah.

"Jadi, ini harus menjadi penyemangat buat kalian semua, karena banyak alumni-alumni yang sekolah sini sudah berhasil. Kalian harus rajin belajar agar sukses menjadi anak-anak dan calon pemimpin bangsa yang hebat," katanya.

Dalam kesempatan itu, Bunda Indah mengucapkan terima kasih kepada jajaran guru dan komite sekolah yang telah bekerja keras untuk menjadikan SMAN 1 Lumajang yang membanggakan. Kedepannya, diharapkan sekolah ini bisa menjadi 10 besar sekolah terbaik di Jawa Timur.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 1 Lumajang, Jadmiko mengungkapkan, bahwa pihaknya berterima kasih kepada Wakil Bupati Lumajang yang telah berkenan hadir untuk meresmikan masjid SMAN 1 Lumajang.

Dirinya berharap, agar murid-murid di sekolah tersebut bisa meneladani sosok dari Wakil Bupati Lumajang yang merupakan alumni dari SMAN 1 Lumajang. (Kominfo-lmj/Ad)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan