Pj. Bupati Mengapresiasi Peran MUI Dalam Proses Pembangunan di Lumajang
22 Februari 2024 | Dilihat 232 kali | Penulis Yongky . Redaktur Anam
Foto : Dok. Kominfo-lmj/Arif

Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lumajang menerima apresiasi yang tinggi dari Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) atas peran aktif mereka dalam memajukan Kabupaten Lumajang.

Hal tersebut disampaikan saat kunjungan pengurus MUI Lumajang ke Ruang Mahameru Kantor Bupati Lumajang, Rabu (21/02/2024).

Menurut Yuyun, sebagai mitra strategis Pemerintah Kabupaten Lumajang, MUI Lumajang terlibat secara aktif dalam memberikan bimbingan keagamaan kepada masyarakat serta memberikan masukan konstruktif dalam pembangunan daerah. MUI juga menjadi penasehat penting bagi pemerintah dalam menjaga stabilitas keamanan di Lumajang.

"Pengelolaan situasi keamanan yang baik adalah kunci kesuksesan dalam proses pembangunan di Lumajang," ungkap Pj. Bupati.

Dalam menyambut berakhirnya masa kepengurusan MUI Lumajang periode 2019-2024 pada tanggal 5 Maret 2024, Pj. Bupati Indah Wahyuni mengucapkan terima kasih atas kontribusi signifikan MUI Lumajang dalam berbagai aspek, baik keagamaan maupun sosial.

"Besar terima kasih kepada para kiai atas peran yang sangat penting dalam memajukan Lumajang. Semoga musyawarah daerah yang akan datang berjalan lancar dan terpilihlah pemimpin yang membawa kemaslahatan bagi masyarakat Lumajang," terang dia.

Sementara itu, Ketua MUI Lumajang, KH. Ahmad Hanif menyampaikan, bahwa hubungan sinergis antara pemerintah dan MUI telah terjalin baik selama lima tahun kepemimpinannya. Ia berharap semangat kerjasama ini dapat diteruskan oleh kepengurusan yang akan datang.

"Selama lima tahun ini, kami merasa sangat didukung oleh Pemerintah Kabupaten Lumajang, terutama dalam hal anggaran. Kami juga berharap Pj. Bupati dapat hadir memberikan sambutan dan arahan pada musyawarah daerah yang akan diselenggarakan pada tanggal 2 Maret besok," ujarnya.

Kerja sama yang erat antara pemerintah dan MUI Lumajang menjadi fondasi penting dalam membangun masyarakat yang harmonis dan sejahtera di Kabupaten Lumajang. Semoga kerja sama ini terus berlanjut untuk kemajuan bersama. (Kominfo-lmj/Ydc)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan