Pembukaan Jalan Baru, Dua Desa di Lumajang Sambut Era Baru Ekonomi dan Pariwisata
05 Juni 2024 | Dilihat 588 kali | Penulis Fandy . Redaktur Anam

Dalam waktu dekat, penyelesaian Jalan Lintas Sumber (JLS) yang menghubungkan dua desa di wilayah Dusun Krajan Timur Desa Tempeh Tengah, dan Dusun Krajan Barat Desa Sumberjati, akan segera tuntas.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Desa Tempeh Tengah, M. Mansyursah saat dimintai keterangan di sela kegiatan peninjauan proses pembangunan Jalan Lintas Sumber (JLS) Desa Tempeh Tengah Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (4/6/2024).

Menurut Mansyursah, JLS akan menjadi akses penting bagi warga, mempermudah mobilitas, dan membuka peluang baru di bidang ekonomi. Lokasi strategis jalan tersebut yang melintasi sumber mata air, wisata air, serta rumah atau sumur Habib Sholeh Tanggul sebagai wisata religi, akan meningkatkan daya tarik wilayah ini bagi wisatawan dan pelaku usaha.

“Kami optimis, proyek JLS ini akan dapat membawa dampak positif yang signifikan bagi perekonomian lokal,” ungkap dia.

Sementara itu, Kepala Dusun Krajan Timur Desa Tempeh Tengah Faisol Bahri mengatakan, bahwa dirinya juga menyoroti potensi besar yang dimiliki wilayahnya, salah satunya potensi pariwisata yang berdampak bagi perekonomian lokal.

"Destinasi wisata air dan religi di Krajan Timur memiliki potensi besar untuk dikembangkan. Dengan terwujudnya JLS, minat wisatawan dari daerah lain akan meningkat, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui UMKM dan sektor pariwisata," kata dia.

Ia juga mengatakan, proyek JLS tersebut tidak hanya memperbaiki infrastruktur, tetapi juga berfungsi sebagai pilar penting dalam pembangunan berkelanjutan Desa Tempeh Tengah.

Dengan kemudahan akses yang baru, masyarakat diharapkan dapat menikmati peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan yang lebih baik.

“Semangat untuk merawat dan memanfaatkan infrastruktur ini dengan baik menjadi komitmen bersama masyarakat demi masa depan yang lebih cerah,” pungkasnya. (KIM Tempeh Tengah/Fandy)

Portal Berita Lumajang V.2021.2.1 © Hak Cipta Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang | Dibuat dan dikembangkan dengan