Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) mengungkapkan harapannya terhadap komitmen kuat pemerintah dan tokoh masyarakat dalam menjaga kerukunan dan kebersamaan di Kecamatan Senduro.
"Kerukunan dan kedamaian antar umat beragama adalah kunci untuk menciptakan masyarakat yang harmonis dan inklusif," ujar dia dalam acara Upacara Tawur Agung Labuh Gentuh, Panca Wali Krama, dan Pengusaban, di Pura Mandara Giri Semeru Agung Kabupaten Lumajang, Kamis (18/7/2024).
Yuyun juga menekankan peran penting Pura Mandara Giri Semeru Agung sebagai pusat ritual masyarakat Hindu, yang tidak hanya merupakan pura tertua di Asia Tenggara tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dalam kehidupan beragama di Lumajang.
Sebagai bagian dari rangkaian acara yang dimulai sejak 8 Mei dan akan berakhir pada 4 Agustus 2024, Pura Mandara Giri Semeru Agung tidak hanya berfungsi sebagai pusat peribadatan, tetapi juga mewakili nilai-nilai toleransi, harmoni, dan kebersamaan yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Lumajang.
Upacara tersebut menegaskan komitmen pemerintah dan masyarakat dalam menjaga tradisi dan nilai-nilai lokal, serta mempromosikan perdamaian lintas agama di Kabupaten Lumajang. (Kominfo-lmj/Ad)